Siapa yang tidak suka dengan nasi goreng? Makanan satu ini merupakan jenis makanan yang banyak digemari hampir seluruh masyarakat Indonesia. Sebagai makanan khas Indonesia maka banyak sekali yang bereksperimen dengan menambahkan beberapa bahan lainnya. Nasi goreng merupakan jenis makanan berupa nasi yang sudah digoreng ke dalam margarin atau minyak goreng bersamaan dengan campuran telur, ayam dan beberapa bumbu lainnya.
Namun sekarang kamu semua bisa menambahkan campuran lain untuk nasi goreng yaitu dengan menambahkan jamur ke dalam resep nasi goreng. Nasi goreng biasanya dicampur dengan beberapa jenis bumbu diantaranya bawah putih, bawang merah, kecap manis, asam jawa lada, dan bumbu yang lain.
Di Indonesia ini ternyata banyak sekali jenis nasi goreng. Dari sekian banyak jenis nasi goreng yang ada hanya beberapa saja yang bisa dianggap sebagai makanan khas Indonesia. Nasi goreng merupakan makanan yang bisa dinikmati untuk semua kalangan tidak terbatas pada kelas sosial tertentu serta makanan satu ini bisa kamu temukan dengan mudah diwarung-warung pinggir jalan sampai restoran.
Jika kamu merupakan salah satu penggemar nasi goreng dan ingin mencoba nasi goreng dengan sajian berbeda maka bisa menikmati resep nasi goreng jamur satu ini. Adapun pada resep kali ini kami menggunakan jamur kancing putih. Penasaran bagaimana resepnya? Yuk simak baik-baik uraian berikut ini.
Bahan yang diperlukan :
- Jamur kancing, 250gr
- Beras, 200gr
- Kecap manis, 1 sendok makan
- Bawang putih cincang, 3 butir
- Daun seledri, 1 sendok makan, dicincang halus
- Bawang bombay, 1 butir, dicincang halus
- Minyak sayur, 3 sendok makan
- Garam, lada bubuk sesuai seleraan yang diperlukan
Langkah membuat nasi goreng jamur :
- Langkah pertama silahkan kamu masak berasnya hingga tanak. Jika beras sudah tanak dan menjadi nasi maka biarkan terlebih dahulu nasinya hingga menjadi dingin sebelum nanti akan digoreng
- Siapkan minyak dan panaskan diatas wajan hingga minyak siap untuk digoreng
- Setelah minyak panas maka langkah selanjutnya silahkan masukkan bawang putih yang sudah dicincang dan bawang bombay cinang kemudian tumis sampai mengeluarkan aroma harum
- Jika sudah mengeluarkan aroma harum maka silahkan kamu tambahkan jamur kemudian silahkan kamu masak hingga jamurnya menjadi layu
- Masukkan daun seledri kemudian tumislah sebentar
- Setelah seledri ditumis maka silahkan masukkan kecap, lada bubuk dan garam
- Jika semua bumbu sudah dimasukkan berikutnya silahkan tambahkan nasi yang sudah didinginkan sebelumnya tadi dan aduklah hingga semua bumbunya menjadi rata
- Tumis hingga semua bumbu merata dan meresap ke dalam nasi hingga sempurna
- Jika semua bumbu sudah terasa meresap dengan sempurna maka langkah selanjutnya silahkan anda cicipi, manakala rasanya sudah pas matikan kompor dan nasi goreng jamur ini siap dihidangkan
Nah ada beberapa tips ini bagi kamu yang cinta dengan citarasa pedas maka bisa menambahkan cabe atau bisa juga bubuk cabe ke dalam nasi goreng. Selain itu cabai juga bisa ditambahkan pada bumbu awal sehingga ketika ditambahkan dengan nasi maka secara langsung nasinya akan tercampur dengan cabai.
Untuk lebih lezat dan menarik maka jangan lupa untuk menambahkan jenis sayur, kamu bisa memilih sayur sawi, kol dan mentimun sebagai bahan pelengkap. Bagaimana mudah bukan? Yuk segera siapkan bumbu terbaik dan nikmati sajian kuliner khas nusantara.